Surabaya
(11/09/20). Pada tanggal 5 September 2020, UIN Syahid Medical Rescue atau USMR
mengadakan Sidang AD/ART dan Rapat Kerja Tahun 2020. Acara resmi tahunan USMR
ini diikuti oleh Angti XIV, Angti XV dan Purna. Kegiatan kali ini kembali
digelar menggunakan platform online (Zoom Meeting) imbas dari masih
berlanjutnya pandemi Covid-19. Namun hal tersebut tidak mengalahkan semangat
para anggota untuk mengeluarkan ide-ide agar USMR tetap berjalan dengan baik.
Tak tanggung-tanggung acara ini berlangung hingga 18 jam. Acara ini juga
dihadiri oleh beberapa perwakilan OPK, yaitu DEMA, SEMA, CIMSA, dan MERCY. Dimulai
pukul 08.00 dipandu oleh MC Difa Ihsan dari Angti XV. Kemudian pembacaan ayat
suci Al-Qur’an dan sari tilawah oleh Ahdan dan Sari dari Angti XV. Kegiatan
berikutnya adalah sambutan. Mulai dari sambutan Ketua Pelaksana, Ridad Thaufiq
dari Angti XV. Kemudian sambutan dari Ketua USMR 2020-2021, Amril Nur Ismail
dari Angti XIV. Ada pula sambutan dari Plt DEMA FK UIN SH, M. Wahyu Kuncoro.
Tak lupa pula pembina USMR DR. dr. Achamd Zaki, M.Epid,Sp.OT.
Acara
dilanjutkan dipimpin oleh 3 pemimpin sidang yaitu, Daffa Raihan sebagai
Pemimpin Sidang 1, Aghni Khoirun Nusa sebagai Pemimipin Sidang 2 dan Kautsar
Abdul Wahid sebagai Pemimpin Sidang 3. Acara berjalan lancar dan kondusif
hingga sampai Sidang AD/ART. Diawal pembahasan lancar sampai diakhir mulai
muncul ide-ide sehingga menimbulkan pembahasan yang sedikit a lot hingga
memakan waktu kurang lebih 1 jam. Dijeda dengan ISHOMA, acara berikutnya adalah
Rapat Kerja. Divisi pertama yang memaparkan program kerjanya adlah divisi
Humas. Dipaparkan oleh Kadiv Humas, Merisa Yuana Pratiwi, menampilkan 9 proker
dengan proker terbaru USMR Bersandar. Sebuah program inisiasi imbas masa
pandemi yang diharapkan dapat mempertahankan eksistensi USMR. Sempat terjadi
tanya jawab hingga waktu untuk pemaparan bertambah 30 menit. Pemaparan kedua
oleh Kadiv Kaderisasi, Fadhilah Muan, memaparkan 6 proker. Ada beberapa proker
dari divisi Kaderisasi yang dilakukan secara offline karena menunggu masa
kaderisasi yang dtentukan oleh DEMA untuk Angkatan 2020. Pemaparan ketiga oleh
Kadiv Operasional, Nagatha Goldy, memaparkan 5 proker. Proker Baksos Pandemi merupakan
wadah bagi angti untuk membantu masyarakat umum yang terkena dampak pandemic
Covid-19. Tak terasa waktu berjalan dengan sangat cepat. Waktu telah mencapai
jadwalnya di pertengahan Ashar untuk wilayah Jabodetabek. Kegiatan pun terhenti
untuk ISHOMA. Pemaparan keempat oleh Kadiv Logistik, Siti Aimi Chairunnisa,
dengan membawakan 6 proker. Ada beberapa proker yang tidak bisa dilaksanakan
akibat pandemi, contohnya pelatihan sterilisasi alat. Pemaparan kelima oleh
Kadiv Diklat, Ninda Nurul Inayah, memaparkan 6 proker. Proker divisi diklat
akan digelar secara daring. Namun jika keadaan mulai membaik, DIKJUT dapat
dilaksanakan secara offline. Sayangnya saat sesi tanya jawab, harus terpotong
untuk sholat Magrib.
Kemudian
dilanjutkan pemaparan oleh Vimella Budiman sebagai Bendahara 1 dan Putri Syafa
sebagai Bendahara 2. Total bendahara memaparkan 7 proker. Untuk pembayaran kas
selama pandemic ini, rencanya dilakukan transfer atau gopay sebanyak
Rp25.000/3bulan langsung kepada Bendahara 1. Pemaparan ke 7 oleh Sekretaris 1
Syarifah Miftahul Jannah dan Sekretaris 2 Muthik Hanim memaparkan total 6
proker. Dulunya Notulensi kegiatan merupakan proker sekretaris 2, saat ini
berpindah menjadi proker sekretaris 1 dengan beberapa pertimbangan. Hari sudah
semakin larut, namun semangat Angti dan Angpur tidaklah surut. Terbukti saat
pemaparan proker Wakil Ketua, Rifka Annisa D, muncul berbagai pertanyaan. Dalam
pemaparan ini, tersampaikan total 8
proker yang bertujuan untuk menguatkan internal USMR. Salah satunya Bincang
USMR yang terlaksanakan saat penerimaan anggota divisi baru.
Kemudian ada
pemaparan dari Ketua USMR, Amril Nur Ismail, dengan membawakan 9 proker. Salah
satu proker yang telah terlaksana adalah Staffing Angmud XV. Tak hanya itu,
dalam pemaparan ini, tersampaikan pula Rencana Strategis yang bertujuan untuk mempersiapkan
tim siaga medis yang lebih berkompeten dan meningkatkan eksistensi USMR di mata
TBM lainnya. Setelah pemaparan ini, masih belum berakhir. Masih ada pemaparan
Dewan Purna yang dibwakan oleh M. Ilmul Yaqin A, membawakan tujuan adanya Dewan
Purna adalah untuk mengawasi kinerja BPH dan pegangan atau penasehat dari BPH.
Setelah selesai pemaparan dilanjutkan sesi foto Bersama. Kemudian para Dewan
Purna dan Anggota Purna dipersilahkan untuk meninggalkan zoom. Namun para Angti
tetap stay di zoom untuk membahas tata tertib. Meskipun terlihat wajah lelah
dari Pemimpin Sidang yang sejak pagi oncam, kegiatan tetap berlanjut hingga
tercapai kesepakatan antara Angti XIV dan Angti XV. Kegiatan ini berkahir
ditutup dengan doa singkat dari M. Zainy Angti XV pukul 01.00.